CHRIS JHON KO DI PUKUL NYAMUK DEMAM BERDARAH

Tuesday 27 October 2009
DEMAM BERDARAH, Petinju Chris John kemarin masih dirawat di RS Telogorejo, Semarang, karena menderita demam berdarah.


Chris John, 30, juara dunia kelas bulu versi WBA, sejak empat hari terakhir terbaring di ruang perawatan Rumah Sakit (RS) Telogorejo, Semarang, Jawa Tengah.Petinjuberjuluk TheDragon itu menderita demam berdarah dan dirawat sejak Jumat (23/10) lalu.

”Hari Kamis (22/10) sudah merasakan gejala panas,sakit kepala, dan badan terasa lemas,” ungkap Chris John, mantan atlet wushu yang berasal dari Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah, itu ketika dijenguk di ruang Bougenville 409, RS Telogorejo,kemarin. Untuk memastikan kondisi kesehatannya, Chris John langsung memeriksakan diri ke rumah sakit.

”Saya sudah merasa kalau terserang demam berdarah atau tifus. Selanjutnya,dokter melakukan tes darah untuk mengetahui diagnosa penyakit,”ungkapnya. Sebelum masuk rumah sakit, Chris John sudah merasakan gejala flu yaitu batuk dan pilek selama satu minggu. ”Kondisi tubuh lagi nggak bagus,makanya KO ’dipukul’ nyamuk,” paparnya disertai tawa lebar dan lepas. Saat ini kondisinya berangsur membaik dan hanya perlu istirahat cukup.

”Kalau di rumah mungkin waktu istirahat belum total. Sedangkan perawatan di rumah sakit dikondisikan benar-benar rest (istirahat) sehingga mempercepat pemulihan,” paparnya. Usai mempertahankan gelar menghadapi petinju Rocky Juarez di MGM Grand,Las Vegas,Nevada, Amerika Serikat, 20 September lalu, Chris John memang istirahat.

Dia banyak meluangkan waktu berkumpul bersama keluarganya di Semarang. ”Saya belum latihan intensif karena belum ada pertarungan dalam waktu dekat. Kegiatan sehari- hari, untuk mempertahankan diri,dengan memperbanyak joging, push-up,dan sit-up,”tandasnya. Chris John mengatakan,dokter belum memastikan kapan dia diperbolehkan meninggalkan rumah sakit.

”Menunggu hasil tes darah besok (hari ini), baru dokter memutuskan saya boleh pulang atau tidak,”katanya. Anna Maria Megawati, istri Chris John, sebelumnya mengatakan, sebelum dirawat kondisi suaminya jika dilihat dari luar memang sehat. Tapi, setelah diperiksa ternyata sakit. Dia juga mengatakan, kondisi Chris berangsur membaik

sumber : si

0 comments:

Post a Comment

 
 
 

About Me

My Photo
Ernesto Silangen
samarinda, kalimantan timur, Indonesia
View my complete profile

Followers

 
Copyright © Mahakam News