NORDIN M TOP DI DUGA TEWAS,EVAKUASI DI TONTON WARGA

Tuesday 11 August 2009

TEMANGGUNG - Seseorang lelaki yang diduga Noordin M. Top, gembong teroris paling dicari aparat keamanan diduga kuat tewas dalam penyergapan yang dilakukan Densus 88 di rumah Muhzuhri di Desa Beji, Kecamatan Kedu, Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah, Sabtu (8/8/2009).
Pantauan dari lokasi kejadian, Sabtu pukul 09:50 WIB, polisi mendapati seorang di dalam rumah tersebut tewas, namun belum diperoleh keterangan resmi dari aparat keamanan mengenai siapa sebenarnya korban yang tewas di dalam rumah itu.
Sejak awal aparat keamanan yang melakukan pengepungan di rumah tersebut sejak Jumat (7/8) pukul 16:00 WIB menduga kuat bahwa Noordin berada di dalam rumah tersebut.

Ditonton Ratusan Warga
Ratusan warga Garut, sejak Jumat sore (7/8) hingga Sabtu siang, menyaksikan operasi pengepungan rumah Muhzahri (50), di Dusun Beji Rt.01/RW VII Desa/Kec. Kedu Temanggung, Jateng, yang diduga sebagai tempat persembunyian tersangka teroris.
Mereka menyaksikan peristiwa pengepungan tersebut, secara detail melalui penyiaran langsung sejumlah stasiun televisi swasta termasuk aksi baku-tembak dan setiap ledakan serta proses aparat Densus 88 yang berusaha memasuki rumah itu dengan robot pengintai.
Masyarakat juga mengemukakan kekesalannya terhadap sosok teroris Noordin M. Top, sehingga mereka berkeinginan dapat melihat langsung dari layar kaca televisi proses penangkapan gembong teroris tersebut, baik dalam kondisi hidup maupun mati, ujar seorang warga Garut, Sulaeman (45), Sabtu.
Ungkapan senada diutarakan warga lainnya termasuk kalangan ibu-ibu, yang mengaku menyempatkan diri melihat siaran langsung televisi hingga pukul 03.00 WIB Sabtu dini hari, sebagaimana dikemukakan ibu rumah tangga asal Kampung Panawuan, Susi Budiani.
Kalangan birokrat Pemkab Garut yang tengah melaksanakan piket malam di instansinya, juga menyatakan terus menyaksikan proses pengepungan markas teroris itu.

smber : surya.co.id

0 comments:

Post a Comment

 
 
 

About Me

My Photo
Ernesto Silangen
samarinda, kalimantan timur, Indonesia
View my complete profile

Followers

 
Copyright © Mahakam News